mylovefood

Jalan-jalan dan berkunjung ke suatu tempat tentunya sangat mengasyikan. Banyak pengalaman baru yang kita rasakan, mulai dari panorama alam, kultur budaya, sampai tempat-tempat makan atau kuliner yang menjadi ciri khas tempat tersebut. Mengenai wisata kuliner, setiap kota dan daerah pasti banyak memiliki tempat-tempat favorit yang banyak dikunjungi, baik oleh penduduk setempat maupun para pendatang. Seperti halnya kota Semarang, kota ini memiliki sekali tempat yang oke untuk berwisata icip-icip dan makan-makan. Berikut ini saya buatkan daftar lebih dari 100 tempat kuliner di kota Semarang yang saya kutip dari berbagai sumber. Mulai dari kaki lima sampai dengan restaurant. Mudah-mudahan dapat bermanfaat dan berguna jika suatu saat nanti Anda berkunjung ke kota Semarang..

1. ALAM INDAH Resto, JI. Setia Budi (Jam buka 10.00-22.00)

2. ALCATRAZ Steak & Grill, Jl. Rinjani

3. Ayam Bakar BU UMI, JI. Simongan Raya 18 (Jam buka 17.00-23.00)

4. Ayam Bakar & Goreng BU TATIK, Jl. WR. Supratman (Jam Buka 06.00-15.00)

5. Ayam Bakar WONG SOLO, JI. Imam Bonjol No. 177 (Jam buka 07.30-21.00)

6. Ayam Goreng PAK BOWO, JI. MT. Haryono (Jam buka 17.00-23.00)

7. Ayam Goreng BU SRI, JI. Sompok – pertigaan Peterongan (Jam buka 17.00-23.00)

8. Ayam Goreng & Bebek Goreng BU KLIWON, JI. Kokrosono (Jam buka 17.00-23.00)

9. Ayam Goreng CAK IRFAN, JI.Sriwijaya – depan Wonderia (Jam buka 17.00-23.00)

10. Ayam Goreng POP JOYO, JI. Pandanaran 88 (Jam buka 10.00-21.00)

11. Ayam Goreng KAMPUNG KALI, Jl. Veteran Selatan – Kampung Kali

12. Ayam Goreng LOMBOK IJO, Jl. Gajah Mada

13. Asem-Asem KOH LIEM, Jl. Karang Anyar (Jam buka 07.00-20.00)

14. Bebek & Ayam Goreng TENDA BIRU, JI. Ngesrep Timur V No. 130 (Jam buka 11.00-23.00)

15. Bebek & Ayam Goreng TENDA BIRU, Perempatan Pasar Sampangan

16. Bebek Goreng ANIK, JI. Brigjend. Sudiarto – Majapahit (Jam buka 15.00-23.00)

17. Bakmi Jowo BANG JHON, JI. Karang Wulan (Jam buka 17.00-23.00)

18. Bakmi Jowo PAK HAR, JI. Pringgading (Jam buka 17.00-23.00)

19. Bakmi Jowo PAK GARENG, Jl. Wot Gandul (Jam buka 09.00-23.00)

20. Bakmi Jogja PAK KARSO, JI. Imam Bonjol No. 177 (Jam buka 07.30-21.00)

21. Bakso GEGER, JI. Pamularsih (Jam buka 10.00-21.00)

22. Bakso PAK KUMIS, Plaza Matahari Lt. 3 & Jl. Sultan Agung – Kagok

23. Bakso DOA IBU, JI. Sompok – perempatan Sompok (Jam buka 10.00-21.00)

24. Bakso Babat SALATIGA, Jl. MH. Thamrin (Jam buka 10.00-21.00)

25. Bakso GANG LOMBOK, JI. MH. Thamrin (Jam buka 10.00-21.00)

26. Bakso MAWARDI, JI. Citarum (Jam buka 10.00-21.00)

27. Bestik & Sate Kambing PAK RONY, JI. Wot Gandul (Jam buka 17.30-22.00)

28. Bestik & Sate Kambing MATARAM, JI. MT. Haryono (Jam buka 17.00-22.00)

29. BEN TUMAN, Jl. Sompok

30. BRUX The Bistro, Jl. Rinjani (Jam buka 10.00-23.00)

31. De JOGLO Seafood Resto, JI. S. Parman No. 76 (Jam buka 10.00-22.00)

32. DE KONING Resto, Jl. Pemuda

33. DI WANG Food & Tea House, JI. S. Parman (Jam buka 10.00-22.00)

34. Es Puter CONG LIK, Gg. Warung (Jam buka 17.30-23.00)

35. Es Dawet KAMPUNG KALI, JI. Sutoyo – depan SMU Theresiana (Jam buka 08.00-14.00)

36. Es Krim FLORIAN, Jl. MT. Haryono (Jam buka 10.00-21.00)

37. Es Kelapa Muda KARTIKA, Jl. MT. Haryono

38. Gado-gado PAK YONO, JI. Tanjong – samping PLN Pemuda (Jam buka 08.00-14.00)

39. Gado-gado GADJAH MADA, JI. Gajah Mada (Jam buka 09.00-21.00)

40. Gule Kambing khas Bustaman PAK SABAR, Jl. Garuda – Belakang Gereja Blenduk (Jam buka 08.00-15.00)

41. HOLIDAY Restaurant, JI. Pandanaran (Jam buka 10.00-21.30)

42. IWAK MANUK, Burung Belibis Goreng, JI. Raya Semarang – Kendal, Mangkang (Jam buka 09.00-20.00)

43. ISTANA WEDANG, Jl. Pemuda 121

44. Ikan Bakar CIANJUR, Jl. Letjend Suprapto – dekat gereja Blenduk & Jl. Dr. Wahidin – kaliwiru

45. Jagung bakar serut MODERN, JI. Gajah Mada – samping SMU Theresiana (Jam buka 17.00-24.00)

46. Jagung Bakar TAMAN KB, Jl. Menteri Supeno – Taman KB

47. Jagung Bakar TELOGOREJO, Jl. KH. Ahmad Dahlan – depan RS. Telogorejo

48. KEDAI MAMA, JI. Gajah Mada (Jam buka 11.00-21.00)

49. Kepiting REJEKI, JI. Puspowarno Raya No. 54 (Jam buka 10.00-21.00)

50. Kepiting NYOTO ROSO, JI. Supriyadi No. 58 (Jam buka 10.00-21.00)

51. KAMPUNG LAUT Sea food, Komplek PRPP Puri Anjasmoro (Jam buka 11.30-22.00)

52. La PORCINI Dining & Lounge, JI. Sultan Agung 129 (Jam buka 09.00-24.00)

53. LIND’S Cafe, Jl. Papandayan (Jam buka 10.00-21.00)

54. Lunpia Gang Lombok, Jl. Gang Lombok (Jam buka 09.00-21.00)

55. Lunpia Mbak Lien, JI. Pemuda – Grajen (Jam buka 09.00-21.00)

56. Lunpia MATARAM, JI. MT. Haryono (Jam buka 09.00-03.00)

57. Lumpia EXPRESS, Jl. Gajah Mada

58. Lotek Jogja “WARUNG ULLEG-ULLEG”, JI. Tirto Agung 59 (Jam buka 09.00-21.00)

59. MAJESTY Chinese Food Restaurant, JI. Gajah Mada (Jam buka 11.00-22.00)

60. Mie Titee KARANG ANYAR, Jl. Gang Pinggir 138 – depan gang Tengah (Jam buka 18.00-23.00)

61. Mie KopyoK PAK DHUWUR, JI. Tanjung – seberang kantor PLN (Jam buka 08.00-15.00)

62. MIRANDA Restaurant, JI. Setia Budi – Gombel (Jam buka 10.00-22.00)

63. MBAH JINGKRAK, Jl. Beringin

64. MUTIARA Chinese Restaurant, Jl. Setiabudi – Gombel

65. Nasi Ayam SIMPANG LIMA, Simpang Lima (depan Plaza Matahari) (Jam buka 21.00-02.00)

66. Nasi Ayam BU MUJI, JI. MT. Haryono – Dekat SMU Mataram (Jam buka 17.30-21.00)

67. Nasi Ayam BU WIDO, Jl. Kemuning

68. Nasi MANGUT WELUT, JI. Menoreh Raya (Jam buka 07.00-16.00)

69. Nasi Pecel YU SRI, Simpang Lima – depan toko roti Briliant (Jam buka 18.00-02.00)

70. Nasi Pecel MBOK SADOR, Simpang Lima – depan kantor TELKOM (Jam buka 18.00-24.00)

71. Nasi Pecel GANDEKAN, Kampung Gandekan (Jam buka 07.00-15.00)

72. Nasi Pecel BU SUMO, Jl. Kyai Saleh & Jl. Setiabudi

73. NEW BOUNDY, Jl. Letjen S. Parman

74. NORI Japanese Food, JI. Candi Baru (Jam buka 10.00-22.00)

75. OIT’S Resto, JI. Jend. A. Yani 147 (Jam buka 10.00-21.30)

76. ORIENT Tio Ciu, Chinese Food, JI. MH. Thamrin (Jam buka 10.00-21.00)

77. PALACE Fine Cruise European Food, Thamrin Square 4rd Floor (Jam buka 11.00-22.30)

78. PAWONE Resto, JI. MT. Haryono 653 (Jam buka 10.00-21.30)

79. Pemancingan & Rumah Makan BAROKAH 11, JI. Ngesrep Timur V / 111 (Jam buka 09.00-21.00)

80. PISANG PLENET PEMUDA, Jl. Pemuda – depan Sri Ratu Paza (Jam buka 10.00-21.00)

81. RINJANI VIEW, Jl. Rinjani

82. Rumah Makan TIMLO SOLO, JI. MT. Haryono 653A (Jam buka 07.30-21.00)

83. Rumah Makan HOT JOYO, JI. Anjasmoro 5 / 11 (Jam buka 09.00-21.00)

84. Rumah Makan NGLARAS RASA, Jl. MT. Haryono

85. Rumah Makan PESTA KEBOEN, Jl. Veteran

86. Rujak Marem PAK MAN, JI. Karang Anyar – depan SMU Loyola (Jam buka 10.00-17.00)

87. Rujak es krim ELISABET, Jl. Kawi – depan RS. Elisabeth (Jam buka 10.00-15.00)

88. Soto Kudus MBAK LIEN, JI. KH. Ahmad Dahlan – samping RS. Telogorejo (Jam buka 09.00-21.00)

89. Sate Kambing 29, JI. Letjend. Suprapto 29 (Jam buka 10.00-21.00)

90. Sate HOUSE, Jl. Imam Bonjol

91. SANTAI RIA Restaurant, JI. Gajah Mada (Jam buka 11.00-24.00)

92. Sate Kambing PAK MIN, JI. MH. Thamrin – dekat Thamrin Square (Jam buka 10.00-21.00)

93. Sate Ayam GADJAH MADA, JI. Gadjah Mada – Depan Hotel Quirin (Jam buka 18.00-23.00)

94. Sate Ayam PONOROGO, Jl. Mh. Thamrin 33 (Jam buka 10.00-21.00)

95. Sea Food SANGKLAK, Tanjung Mas (Jam buka 10.00-23.00)

96. Sea Food GAMA, Jl. MT. Haryono 870 A (Jam buka 10.00-22.00)

97. Seafood GAMA CANDI, Jl. Sultan Agung – sebelah kantor Polisi Candi

98. Sea Food VICTORY, Perumahan Puri Anjasmoro (Jam buka 10.00-23.00)

99. Seafood BARON, Perum. Puri Anjasmoro Blok M

100. Swieke & Pinbak PURWOSARI, JI. Purwosari Raya No. 71 (Jam buka 09.00-21.00)

101. Swieke GRACIA, JI. Moch. Suyudi (Jam buka 09.00-21.00)

102. Swieke ARTERI, JI. Tambak Dalam (Arteri Soekarno-Hatta) (Jam buka 09.00-21.00)

103. Swieke MARIN, Perum Puri Anjasmoro (Jam buka 09.00-21.00)

104. Sea Food PAK DARNO, Belakang Ruko Tanah Mas (Jam buka 18.00-23.00)

105. Sea Food SAMUDRA, JI. Mataram (dekat Java Mal) (Jam buka 10.00-22.00)

106. Sea food MARIYANTO, Pelabuhan Tanjung Emas (Jam buka 10.00-23.00)

107. Somay & Batagor VETERAN, JI. Veteran (samping LIA Veteran) (Jam buka 09.00-16.00)

108. Soto NEON, JI. Karang Wulan (Jam buka 10.00-22.00)

109. Soto BOKORAN, JI. Plampitan (Jam buka 10.00-17.00)

110. Soto BU MUL, Jl. MH. Thamrin

111. Soto BANGKONG, Jl. MT. Haryono – perempatan Bangkong

112. Soto Kudus MBAK LIEN, Jl. KH. Ahmad Dahlan – dekat RS. Telogorejo

113. Sop Ayam PECOK, Jl. Brigjen Sudiarto – Majapahit

114. Tahu Pong GADJAH MADA, JI. Gajah Mada 63B (samping Hotel Gumaya) (Jam buka 09.30-20.30)

115. Tahu Pong KARANG SARU, JI. Karang Saru (Jam buka 15.00-21.30)

116. Tahu Gimbal PAK ARIS, JI. Citarum (Jam buka 10.00-20.00)

117. Tahu Gimbal PAK POLO, Jl. Brigjend. Sudiarto / Majapahit (Jam buka 17.00-22.00)

118. Tahu Gimbal PAK EDI, Jl. Pahlawan (Simpang Lima) (Jam buka 17.00-23.00)

119. The ROYAL Resto, JI. Tentara Pelajar (Jam buka 10.00-22.00)

120. THE HILLS, Jl. Setiabudi – Gombel

121. TOKO OEN, Ice Cream Palace & Patisserie, JI. Pemuda 52 (Jam buka 09.00-16.00)

122. Tengkleng NYAMLENG, JI. Brigjend Sudiarto (Jam buka 09.00-22.00)

123. TUNG DE BLANG Cafe & Lounge, Jl. Sultan Agung 107 (Jam buka 10.00-22.00)

124. Toko Roti SELINA, JI. Kranggan (Jam buka 09.00-20.30)

125. VINNA HOUSE Steak Resto, JI. Diponegoro 29 (Jam buka 10.00-22.00)

126. Waroeng SEMAWIS, JI. Gg. Warung (Jam buka 09.00-21.00)

127. WARUNG IJO, Banjir Kanal Barat (Jam buka 07.00-16.00)

128. BANDENG JUWANA, Pusat Oleh-Oleh, Jl. Pandanaran 57, Semarang

129. SUPER PENYET, Jl. Gajah Mada

130. NOBLE COURT Chinese Restaurant, Gumaya Hotel Jl. Gajah Mada 59 – 61

131. CANDI STEAK, Jl. Sisingamangaraja

 

  • Bandeng Presto

    Bandeng Presto adalah ikan bandeng yang dimasak dengan panci bertekanan tinggi biasanya disebut presto. Cara ini dilakukan untuk membuat duri ikan bandeng tersebut menjadi lunak sehingga enak untuk dimakan. Tempat penjualan banding presto ini juga menyediakan yang dipepes, otak-otak, dipanggang ataupun digoreng kremes. Untuk bandeng presto biasa cara memasaknya cukup digoreng dengan memakai minyak panas. Bandeng dengan kondisi ini dapat disimpan dalam lemari pendingin dalam waktu yang cukup lama. Makanan ini dapat diperoleh di pusat jajan tradisional di sepanjang jalan Pandanaran.
  • Lumpia

    Lumpia sangat khas dengan daerah Semarang, lumpia terbuat dari rebung yang dibungkus dengan lembaran tepung, biasa disajikan dengan digoreng lebih dahulu atau tanpa digoreng. Lumpia selain berisi rebung dapat diisi dengan daging ayam, daging sapi, udang, telur, wortel, tauge, dan lainya. Seiring berjalannya waktu kini banyak bermunculan berbagai inovasi baru dalam menyajikan lumpia. Lumpia biasanya dimakan dengan acar, saos dan daun bawang.
    Dapat ditemukan di Jl. MT. Haryono, sekitar Sri Ratu pemuda, sampai daerah Gang Lombok.
  • Roti Ganjel Rel

    Roti ini memang sudah jarang terdengar di daerah Semarang. Dinamakan Ganjel Rel karena roti ini bentuknya menyerupai ganjel rel yang berwarna kecoklatan, dan roti ini atasnya di taburi biji wijen.
    Roti ini teksturnya ulet dan padat dipadu dengan aroma coklat dan kayu manis yang nendang di lindah. Karena teksturnya yang ulet ini, jika kita makan 2 potong saja sudah cukup mengenyangkan perut kita.
    Dapat ditemui di Jl.Labuhan Halmahera tepatnya di belakang gedung PGRI Jl.DR.Cipto.
  • Tahu Pong

    Makanan ini berbahan dasar tahu tanpa isi yang digoreng kering sehingga rasanya sangat gurih, tahu pong biasanya ditemani pula oleh bakwan udang atau bisa kita sebut dengan gimbal udang. Tahu pong biasanya dimakan bersama kuah warna coklat kehitaman yaitu kuah sambel kecap petis untuk mencocol si tahu pong, ada tambahan lain berupa lobak atau mentimun sebagai acarnya. Rasanya manis dan gurih dengan aroma bawang putih yang cukup menyengat di hidung akan membuat kita senantiasa merindukan makanan yang satu ini. Dapat dijumpai di Jl, Depok dan Jl. Gajahmada
  • Wingko Babat

    Wingko sebenarnya berasal dari kota Babat, Jawa Timur, makanan yang terbuat dari bahan kelapa, beras ketan dengan campuran gula dan garam ini kemudian menjadi makanan khas andalan Semarang. Seiring dengan perkembangan jaman wingko diberi citarasa yang lebih beraneka ragam seperti coklat, durian, nangka, pisang raja, dan lain-lain. Rasa dari wingko ini sangat unik, mungkin ini salah satu alasan mengapa banyak wisatawan dari luar daerah Semarang yang tertarik dengan wingko babat ini. Makanan ini dapat dibeli di pusat jajanan tradisional di jalan Pandanaran, Stasiun Tawang, Stasiun Poncol dan pusat penjualan Wingko Babat di Jalan Cendrawasih.
  • Tahu Gimbal

    Tahu gimbal seporsinya, berisi tahu, tempe, lontong, kol, telur ceplok, dan tahu gimbal. Semua bahan diiris kecil lalu disiram dengan saus kacang. Beda dengan saus kacang untuk pecel yang teksturnya agak kental. Saus untuk tahu gimbal agak sedikit encer. Ada pun yang khas dari tahu gimbal adalah gimbal itu sendiri. Gimbal adalah semacam bakwan goreng yang berisi udang. Gimbal digoreng garing dengan perpaduan rasa yang pas antara gurih, manis, dan pedas. Sama seperti tahu atau lontong, gimbal di potong-potong kecil-kecil.
    Dapat ditemui di Jl.Pahlawan kearah simpang lima.

Welcome to WordPress.com. This is your first post. Edit or delete it and start blogging!

Masukkan alamat surel Anda untuk berlangganan blog ini dan menerima pemberitahuan tulisan-tulisan baru melalui surel.